Nonton Film [REC] (2007) Streaming Movie Sub Indo
Nonton Film REC 2007 Sub Indo – Hampir tidak ada film horror non Asia dan Indonesia yang mampu membuat saya ngeri. Paling banter hanya sampai taraf banyak memberikan adegan yang mengagetkan layaknya “Insidious”, tapi tidak sampai membuat saya ngeri seperti yang bisa dilakukan film macam “4Bia” atau film lokal macam “Keramat”. Hal itu dikarenakan horror Eropa dan Amerika lebih menyuguhkan makhluk-makhluk yang terasa tidak dekat dengan kehidupan sehari-hari saya macam zombie, drakula atau manusia serigala.
Tapi rupanya saya telah melewatkan sebuah film Spanyol garapan Jaume Balaguero dan Paco Plaze yang rilis 4 tahun lalu berjudul [REC] yang tahun 2011 ini akan merilis seri ketiganya yang berjudul “[REC] Genesis” dan film keempatnya yang berjudul “[REC] Apocalypse” yang rilis tahun 2012. “[REC]” yang menggunakan teknik first person camera atau hand-held camera seperti dalam film “Cloverfield” bercerita mengenai reporter sebuah acara televisi bernama Angela Vidal (Manuela Velasco) dan kameramennya Pablo (Pablo Rosso) yang tengah meliput kehidupan dan keseharian para pemadam kebakaran yang bertugas di malam hari.
Download Film [REC] (2007) Streaming Movie Sub Indo
Nonton Film REC 2007 Sub Indo – Keadaan terasa tenang dan aman-aman saja sampai ditengah malam para petugas mendapat sirine yang berarti mereka mendapat panggilan tugas. Angela dan Pablo terus mengikuti 2 orang petugas yang sampai disebuah apartemen yang disana juga telah tiba 2 orang dari kepolisian. Awalnya tugas awal mereka adalah untuk membebaskan seorang wanita tua yang menurut laporan penghuni apartemen lainnya terdengar berteriak dan terkurung didalam kamarnya. Tapi nyatanya apa yang akan mereka hadapi dan terekam dalam kamera tidak hanya itu, tapi sebuah teror yang sangat mencekam.
Dari awal hingga pertengahan sebenarnya film ini “hanya” terasa sebagai sebuah film horror mockumentary yang bagus. Pada momen tersebut [REC] memang berhasil menyuguhkan adegan yang mengagetkan dan cukup menegangkan. Walaupun adegan mengagetkan terebut sudah saya perkirakan akan muncul beberapa detik sebelum saatnya, tapi eksekusi yang baik tetap membuat adegan tersebut terasa mengagetkan. Belum lagi ditambah dengan kemunculan “makhluk terinfeksi” yang digambarkan begitu agresif dan ganas sehingga tiap kali mereka menyerang pasti momen yang cukup mencekam selalu berhasil dimunculkan. Ya, saya agak bingung harus menyebut makhluk antagonis di film sebagai apa, karena dibilang zombie juga bukan 100% zombie, tapi yang jelas mereka sangat ganas dan mengerikan.