EXIT (2019) 7.4
Nonton Film EXIT (2019) Streaming Movie Sub Indo
Nonton Film EXIT 2019 Sub Indo – Membuka film dengan mengenalkan karakter Yong-Nam sebagai seorang pecundang, memamerkan kegagalan-kegagalan hidupnya dalam adegan flashback, dialog-dialog merendahkan dan kelakuan konyol Yong-Nam adalah cara yang efektif dalam membangun simpati dan kedekatan emosi penonton dengan karakter utama film.
Hampir 25 menit lebih film penonton melihat Yong-Nam tersiksa dengan nasibnya yang malam sampai pada saat bencana gas beracun mengubahnya. Sang sutradara yang merangkap penulis naskah, Lee Sang Geun yang baru pertama kali menulis dan mengarahkan film ini cukup pandai membangun keterikatan emosi antara penonton dengan Yong-Nam meskipun beberapa bagian komedinya terasa garing di beberapa bagian. Utamanya di 25 menit awal dan momen-momen canggung saat Yong-Nam dan Eui-Joo berduaan di rooftop.
Kelihatan benar kalau sang penulis agak gagap dalam menggarap sisi romansa, sementara untuk adegan aksi tidak meragukan lagi intensitasnya. Beberapa kali adegan yang berpotensi roman malah diisi komedi yang konyol dan kekanak-kanakan berisi adegan Yong-Nam dan Eui-Joo menangis. Tidak sekali melainkan dua kali yang membuatnya terasa aneh walaupun logis jika membayangkan berada dalam situasi tersebut.
Download Film EXIT (2019) Streaming Movie Sub Indo
Nonton Film EXIT 2019 Sub Indo – Sisi naskah yang tidak memperdalam kasus bencana gas beracun dan hanya menampilkan berita dan perkembangan kasusnya dalam cuplikan-cuplikan berita merupakan keputusan yang tepat mengingat film ini hanya fokus pada Yong-Nam dan caranya untuk menyelamatkan dirinya, keluarganya dan Eui-Joo. Pintarnya, Yong-Nam pun tidak dibuat layaknya superhero yang jagonya tidak ketulungan, melainkan protagonis yang sangat terasa manusia, membumi dan tidak malu-malu menunjukkan emosi dan rasa takutnya. Didorong oleh rasa cintanya pada keluarga (dan pada Eui-Joo), Yong-Nam berubah karakternya dari pecundang yang tidak percaya diri menjadi Yong-Nam si pemberani dan nekat.film Exit
Sisi teknis film memiliki set dan artistik yang baik. Set film yang hampir 75% di atas gedung dimanfaatkan layaknya di atas panggung dengan pemandangan gas beracun di bawah gedung yang mengancam naik ke atas gedung. Lokasi rooftop tidak terlihat seperti set yang dibangun dan tampak natural seperti rooftop gedung pada umumnya.
Actors:Cho Jung-seok, Goh Doo-shim, Hwang Hyo-eun, Kang Ki-Young, Kim Byeong-soon, Kim Ji-young, Kim Jong-goo, Lee Bong-ryeon, Lim Yoona, Park In-hwan
Directors:Lee Sang-geun