Default (2018) 6.5847
Nonton Film Default (2018) Streaming Movie Sub Indo
Nonton Film Default 2018 Sub Indo – Default menceritakan krisis ekonomi di korea tahun ’97. Mulanya di Desember 1977 Korea mengalami kemajuan perekonomian pesat, namun pada november 1997 mulai terlihat masalah dalam perekonomian di negara tersebut namun berusaha ditepis pemerintah dengan alasan tidak ingin membuat kepanikan. Film ini cukup berelasi dengan kita di Indonesia yang mengalami krisis ekonomi yang sama di tahun ’97. Sama-sama menghadapi kekacauan dibidang ekonomi bagi ke dua negara (dan beberapa negara krisis di ASEAN dan Asia lainnya), walaupun kericuhan yang terjadi bisa di katakan ‘agak’ berbeda, tapi sebenarnya sama-sama memakan korban yang banyak.
Film ini menggambarkan dari tiga sudut pandang yang berbeda. Seorang banker yang meninggalkan pekerjaan untuk menjadi konsultan finansial setelah ia memprediksi akan terjadi kebangkrutan negara, seorang wanita yang bekerja di bank Korea yang telah mengingatkan pemerintah bahwa negara akan bangkrut, dan seorang pengusaha biasa yang harus menerima kepahitan bahwa mendadak usahanya harus terkena krisis ekonomi. Sebenarnya ketiga karakter ini cukup menggambarkan dan mewakili kondisi saat terjadi krisis ekonomi. Bagaimana ketiganya dan karakter lain berusaha fight menghadapi masalah keuangan besar yang di hadapi negara mereka, dengan cara mereka masing-masing.
Download Film Default (2018) Streaming Movie Sub Indo
Nonton Film Default 2018 Sub Indo – Cara film ini menceritakan ketiga karakter dalam film ini sangat rapi, transisi antara adegan satu ke yang lainnya terasa menyatu. Adakan ya film dengan beberapa cerita tapi terasa nggak berhubungan, nah di film ini semuanya terasa berinteraksi walaupun ketiga karakter berada di tiga tempat yang berbeda dan dalam kondisi yang berbeda, yang sama hanyalah ketiganya berada di Korea yang sedang dalam keadaan ekonomi yang terpuruk.
Kalau nonton film ini harus fokus karena banyak dialog yang padat dan agak susah dimengerti bagi kita yang nggak paham beberapa istilah baik perekonomian maupun politik. Tapi kalian nggak nyesel deh fokus nonton film ini karena kalian bisa mendapat beberapa pengetahuan baru maupun pengingat untuk diri kita. Awalnya saat menonton film ini Kwak kesulitan memahami istilah ekonomi dan perbisnisan. Tapi perlahan Kwak mendapat pengetahuan tentang perekonomian, paling tidak yang terjadi saat itu di Korea Selatan.
Actors:Huh Joon-ho, Jo Han-chul, Jo Woo-jin, Kim Hong-pa, Kim Hye-soo, Kwon Hae-hyo, Ryu Deok-hwan, Uhm Hyo-sup, Vincent Cassel, Yoo Ah-in
Directors:Choi Kook-hee